Bagi Anda yang mengenal Quicksilver di Mac OSX, maka Anda tidak akan bingung lagi dengan aplikasi ini. Gnome-Do adalah aplikasi yang memiliki fungsi yang sama dengan quicksilver. Dengan aplikasi ini, Anda bisa melakukan banyak hal dengan lebih cepat.
Tapi sebelum membicarakan cara pakainya, mari kita instal terlebih dahulu. Untuk Ubuntu Karmic, kita bisa instal langsung dari repositori Ubuntu.
sudo apt-get install gnome-do
Setelah selesai di instal, kita tetap harus menjalankanya secara manual. Masuk ke menu Applications -> Accesories -> GNOME Do
Setelah aplikasi dijalankan, kita bisa memanggil interface Gnome Do dengan menekan tombol SUPER + Space (tombol super biasanya sama dengan tombol keyboard bergambar logo windows). Nah, disinilah letak kemudahannya, sekarang untuk menjalankan aplikasi apapun, Anda tinggal mengetikkan nama aplikasinya di interface Gnome Do tadi.
Contoh saya ingin menjalankan Terminal, saya cukup tekan SUPER + Spasi, lalu ketik Ter (tidak perlu lengkap, sudah ditemukan aplikasi Terminal), lalu tekan enter. Jauh lebih cepat dibanding pake mouse pergi ke menu Applications -> Accessories -> Terminal.
Gnome Do sedang beraks |
Agar Anda tidak menjalankan aplikasi ini secara manual, kita bisa masuk ke jendela preferences untuk mengaktifkan konfigurasi seperti di bawah ini.
Sedikit catatan, agar Gnome-Do bisa berfungsi secara optimal, Desktop Effects di Ubuntu Anda harus diaktifkan.